Ramadhan 1429 H telah tiba. Selama sebulan ummat Islam menjalankan puasa. Umat Islam menyambut ramadhan dengan penuh suka. Ramdhan adalah bulan penuh berkah
Ramdhan adalah bulan istimewa. Istimewa karena pada buklan ramadhan diturunkan kitab suci Alquran. Ramdhan bagi pekerja di negeri ini bulan yang istimewa karena pada bulan ini THR diberikan, he he.
Pada bulan ramdhan menjadi berkualitas bagi ummat Islam karena ummat Islam berupaya mensucikan dirinya.
Yusuf Burhanuddin mengutip pendapat Ibnu Mandzur seorang ahli bahasa arab yang hidup pada tahun 630 -711 H menjelaskan bahwa Ramadhan berasal dari kata al ramadh. Al ramadh artinya adalah panas batu akibat sengatan sinar matahari. Pakar lainnya mengatakan bahwa Ramadhan berasal dari kata Ramidha yang berarti keringnya mulut orang yang berpuasa akibat haus dan dahaga.
Menurut pandangan di atas ramadhan tak lain simbol dari sengatan sinar matahari yang bisa mempengaruhi dan memanaskan batu. Batu juga bisa dijadikan sombol terhadap kerasnya hati seseorang. Hati yang tidak memiliki ruh dan kepekaan terhadap orang lain. Kaku. Tidak punya kepekaan. Tidak punya sense.
Meski hati keras seperti batu, ramadhan membuatnya terpengaruh. Ramadhan membuatnya panas sehingga tidak lagi diam membisu. Berubah menjadi dinamis dan memiliki kekuatan.
Ramdhan mengubah hati yang lesu menjadi kuat, yang padam menjadi terang. Hati yang baik, semuanya akan mencerminakan yang baik. Hati adalah komando. Hati adalah cermin.
Menyonsong ramdhan berarti menyonsong kesucian hati dengan memberi makanan pada ruhani. Pada bulan ramadhan ini dikatan bulan suci dan penuh berkah bagi umat Islam karena pada bulan ramdhan lah bulan diturunkannya Alquran. Pada bulan ramadhan lah umat Islam menjalan puasa sebulan penuh, shalat taraweh di malam hari, malam laitulqadar, pelaksanaan zakat fitrah dan hari raya idul fitri.
Kegiatan ramadhan di Kawasan Industri Batamindo dilalui dengan penuh aktivitas. Ada festival ramadhan yang dialukan di New Multy Purpose Hall, kegiatan buka puasa bersama, shalat taraweh bersama. Shalat taraweh dilakukan di dua mesjid besar di KIB yakni Mesjid Nurul Islam dan Masjid Nurul Iman.
Kegiatan Buka puasa tidak hanya dilakukan di masjid, majelis taklim, lingkungan RT RW, lingkungan perusahaan dan Karang Taruna Siaga Yudha I Batamindo. Kegiatan buka puasa bersama terbesar dilakukan oleh Corporate Social Responsibility PT BIC. Kegiatan buka puasa bersama CSR dilakukan bekerja sama dengan pemerintah Kecamatan Sei Beduk. Lokasi buka puasa bersama CSR dilakukan di empat Kelurahan yang ada di Kecamatan Sei Beduk. Diantaranya dilakukan di Kelurahan Muka Kuning, Kelurahan Mangsang, Kelurahan Duri Angkang dan Kelurahan Tangjung Piayu.
Diantara semua kegiatan buka puasa bersama tersebut, kegiatan Buka Puasa bersama yang dilakukan di Commuity Center menjadi puncak kegiatan buka puasa bersama karena menghadirkan seribu lebih anak yatim dan orang tua Jompa. Pada buka puasa di Community Center ini juga menjadi spesial karena menghadirkan Ustaz Harimukti dari Jakarta.
Asal usul puasa. Burhanuddin Yusuf mengatakan, Puasa dilakukan bukan hanya oleh orang Islam. Sejak permulaan sejarah, puasa diyakini banyak agama mencapai keagungan spiritual dan menawar kealpaan yang bisa menuntun pelakunya dari kemungkaran. Puasa sebagai amalan juga dilaksanakan oleh masyarakat non muslim seperti Mesir Kuno, Yunani Kuno, Bangsa Romawi dan China Kuno.
Bangsa Phoenix di Mesir, berpuasa untuk menghormati Dewi Isis. Pada tahun 193 SM bangsa Romawi Kuno berpuasa selama setahun penuh dalam setiap lima tahunan untuk menghormati Dewi Orisis. Bangsa Yunani berpuasa sebagia persiapan awal menghadapi peperangan. Nabi Musa As berpuasa selama 40 hari di Gunung Sinai.
Imam al Qurthubi mengatakan yang pertama kali berpuasa ramadhan adalah nabi Nuh AS. Saat nabi Nuh turun dari perahunya setelah badai menimpa negeri umat beliu. Puasa ketika itu dilakukan sebagai tanda dan rasa syukur kepada Allah SWT atas keselamatan beliau dan para pengikutnya dari badai dan banjir.
Allah memerintah ummat islam melakukan puasa pada bulan Ramadhan sesuai dengan QS al-Bagqrah (2): 183.Wahai orang-orang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan kepada orang-orang sebelummu agar kamu sekalian bertaqwa.
Di QS Al Baqarah (2): 185 dikatakan, Bulan ramadhan,bulan yang didalamnya diturunkan (permulaan) Al-Quran sebagi petunjuk bagi manusia dan penjelasan-penjelasan mengenai petunjuk itu dan pembeda (antara yang hak dan yang batil). Karena itu, barang siapa di antara kamu hadir (di negeri tempat tinggalnya) di bulan itu maka hendaklah ia berpuasa pada bulan itu.
Puasa adalah kegiatan yang secara langsung bisa dirasakan manfaatnya bagi ummat Islam yang melaksanakan ibadah puasa tersebut. Salah satu manfaat puasa adalah menyehatkan. Justru puasa tidak membuat orang sakit.
Selama ini ketika warga metropolis dibombardir dengan aneka iklan makanan siap saji yang bertebaran di sudut-sudut kota. Ketika masyarakat yang memiliki penghasilan lebih menjadikan restoran sebagai tempat untuk menyantap aneka makanan dan minuman. Kebiasan itu terkadang dilakukan berlibihan tanpa di sadari sehingga menimbulkan obesitas. Bahkan berakhir dengan penyakit seperti jantung, ginjal, kanker kardiovakskular, depresi.
Puasa adalah terapi yang murah meriah. Puasa bisa menyehatkan bukan membuat sesorang sakit, sabda Rasulullah. Dokter juga sepakat bahwa puasa merupakan salah satu terapi untuk membersihkan tubuh dari lemak-lemak berpenyakit maupun dari makanan yang tidak bermanfaat di dalam tubuh. Terjadi proses pengeluaran zat-zat beracun dai dalam tubuh.
Tubuh tidak hanya membutuhkan sari sari makanan dan minuman. Tubuh juga perlu dibersihkan dari berbagai zat kimia yang akan merusak anggota tubuh itu sendiri.
Ibnu Sina (980-1037) adalah dokter muslim kenamaan abad ke XI selalu mewajibkan pasinen yang datang padanya untuk berpuasa selama tiga minggu. Puasa adalah terapi efektif dan murah dalam menyembuhkan penyakit pasiennya.
Dokter Robert Partolo dari Ameriia Serikat adalah dokter spesialisasi spilis, mengatakan bahwa mengosongkan perut adalah terapi mujarab di dalam memberantas virus-virus spilis yang terkandung dalam tubuh. Dengan puasa, virus-virus akan digantikan dengan zat-zat yang menyehatkan.
Well, puasa menguntungkan bagi ummat manusia karena itu mari berlomba-lomba untuk mengamlkannya.
1 thought on “Ramadhan Telah Tiba”