Lembaga Kerja Sama Bipartit sebagai sarana Hubungan Industrial terus dikembangkan di PT BRC. Sebagai perusahaan yang bergerak di bidang pengelolaan kawasan industri pariwisata yang terkenal di Lagoi Kepulauan Riau, keberhasilan membangun perusahaan ini tidak lepas dari penerapan LKS Bipartit yang efektif.
LKS Bipartit bukan lagi hal baru di PT BRC, setelah sekian tahun berjalan. Pada hari Kamis 28 Mei 2009 lalu, PT BRC melakukan acara serah terima pengurus lama ke pengurus baru. Beberapa kegiatan yang sukses dikerjakan oleh pengurus lama LKS Bipartit adalah pembuatan shelter kendaraan roda dua, pembuatan jalur kendaraan dua arah, membuat sistem distribusi makanan secara efektif saat istrahat makan, pembuatan pos yandu bagi keluraga pekerja yang tinggal di dormitory, hingga perayaan hari-hari besar nasional dan agama.
Hadir dalam acara serah terima pengurus lama ke pengurus baru LKS Bipartit periode 2009-2011 adalah pimpinan PT BRC, perwakilan Dinas Tenaga Kerja, pengurus LKS bipartit periode lama dan pengurus baru.
Saat upacara pergantian pengurus dan pemberian penghargaan kepada pengurus LKS Bipartit yang lama, juga dirangkaian dengan refreshing mengenai LKS Bipartit sesuai dengan Peraturan nomor 32/MEN/XII/2008.
Materi LKS Bipartit dibawakan oleh Kushadi Yahya, Konsultan Human Resource dari PT Tunaskarya Indoswasta. Dikatakan oleh Kushadi, bahwa salah satu keberhasilan LKS Bipartit tidak adalah munculnya kasus hubungan industrial yang berulang seperti pemogokan.
Pada hari yang sama Drs. Moh. Syaufi Syamsuddin, SH, MH membawakan materi tentang Serikat Pekerja.
Acara ini berjalan dengan lancar. Sukses LKS Bipartit PT BRC.